8 Langkah Mudah Membuat Teras Cantik di Kebun Anda

Boy Indarto – Homify Boy Indarto – Homify
Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski
Loading admin actions …

Jika Anda memiliki halaman atau taman besar tapi kosong dan tidak digunakan untuk apa-apa, inilah saatnya untuk membayangkan sesuatu yang dapat Anda nikmati bersama keluarga, dan menghasilkan ruang yang akan memberikan Anda perasaan dan pemandangan yang indah dan nyaman. Seperti pada artikel hari ini, di mana kami akan membawa Anda melihat sebuah proyek pembangunan teras kayu tertutup yang menakjubkan, yang juga memperluas ruang sosial pada rumah, dengan jendela besar sebagai penghubungnya. Mudah-mudahan menggugah Anda.

1. Bersihkan dan Tingkatkan Tanah

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Hal pertama yang harus dilakukan, adalah memetakan daerah yang akan digunakan. Baru setelah itu mulai bersihkan tanah, hilangkan rumput, batu dan akar, lalu gali tanah sedalam 10 cm – bagian yang akan ditingkatkan untuk menjadi teras.

2. Dasar untuk Kolom-kolom Teras

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Setelah tanah dibersihkan, kita harus melakukan tiga kali penggalian untuk tiga blok beton, di mana pelat logam tempat kolom yang akan dilas akan ditempatkan, untuk membentuk dasar dari struktur yang akan mendukung ujung atas balok.

3. Lapisi dengan Kerikil

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Saat lantai sudah rata dan beton dituangkan, lapisan dengan kerikil minimal empat sentimeter yang harus sejajar dan diletakkan di balok yang akan menopang lantai kayu. Lapisan ini akan menyerap gerak, getaran dan mengisolasi struktur teras dari kelembaban tanah.

4. Pasang Balok Horizontal

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Begitu kita memiliki base yang berfungsi sebagai isolator, kita dapat menempatkan balok horizontal dan papan tegak lurus di atasnya yang disatukan untuk menghindari terjadinya pergerakan.

5. Tempatkan Papan Kayu

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Setelah memiliki penopang yang telah dikencangkan, baru kita mulai memasang papan kayu, yang ditempatkan tegak lurus terhadap balok di bawahnya.

6. Penyelesaian dan Detil-detilnya

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Penting untuk menyesuaikan bagian kayu dengan elemen-elemen vertikal bangunan rumah, dengan cara memotong kayu sesuai yang dibutuhkan, untuk mendapatkan detil dan penyelesaian sempurna seperti yang kita lihat di foto ini.

7. Tepi Teras

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Ketika semua potongan kayu telah ditempatkan, waktunya untuk menyelaraskan beberapa hal. Ini sebabnya dipilih bentuk huruf L untuk menutupi tepian kayu. Dan jika kita ingin menyelesaikan struktur dengan lebih baik lagi, kita bisa menempatkan papan secara vertikal untuk menutup kekosongan pada struktur dasarnya.

8. Lalu… Nikmatilah!

Taras kompozytowy Rehau. Realizacja w Bolesławcu., PHU Bortnowski PHU Bortnowski

Setelah rincian dan tahap penyelesaian selesai, baru pasang panel penutup yang sederhana dan tipis untuk memberikan kesan ringan dan ketenangan yang dibawa oleh rumah. Dan, inilah ruang yang akan sangat menyenangkan dan menakjubkan untuk dibagi bersama keluarga dan teman-teman Anda.

Потрібна допомога з проектом оселi?
Зв'язатися!

Останні статті